Wow…Arab Saudi Tanam Rapsberry dan Blackberry
PODZOLIK.COM—Arab Saudi terus gencar mengembangkan sektor pertaniannya. Terbaru, negara dengan sebagian besar wilayahnya berupa gurun pasir ini, tengah membangun penanaman bagi buah Rapsberry dan Blackberry.
Kedua jenis buah keluarga berry ini, cukup tinggi permintaannya di pasar lokal Arab Saudi. Sementara pasokannya, hampir seluruhnya dipenuhi melalui impor dari Amerika Serikat dan Eropa. Kondisi tersebut yang mendorong Arab Saudi mengambil tantangan dengan memproduksi keluarga berry secara lokal.
Lokasi pengembangan berry di Arab Saudi terdapat di Al Fahhad Farms. Perkebunan dengan 5.000m2 rumah kaca ini, berlokasi di Al Qassim, dan menjadi yang pertama di Arab Saudi sebagai tempat pengembangan berry. Al Fahhad Farms merupakan proyek wakaf Ahmed Bin Sulaiman Alfahhad yang dipimpin oleh Eng. Saleh Altuwayjiri.
Tetapi bagaimana menghasilkan buah berry di Arab Saudi dengan dalam kondisi iklim yang sangat panas dan lahan penuh pasir?
Dikutip dari hortidaily, Dr. Muhammad Zohaib Anjum, manajer produksi di Al Fahhad Farms, menjelaskan kendala penanaman berry di Arab Saudi. Salah satunya terkait iklim dan benih.
“Sangat sedikit yang berhasil menanam kedua beri ini, karena tidak tersedianya varietas selektif, kondisi lingkungan yang sangat panas, dan kondisi tanah. Di sini (Al Fahhad Farms) kami mengambil tantangan tersebut dan coba mengatasi masalahnya,” ujar Anjum.
“Produksi raspberry dan blackberry adalah industri baru yang dimungkinkan dengan teknologi. Buah berry menyukai tanah subur dan kondisi iklim sejuk untuk pertumbuh. Sementara Arab Saudi adalah salah satu daerah terpanas di dunia. Dulu, tidak mungkin membayangkan menanam berry di Arab Saudi. Namun kini, menanamnya di bawah kondisi lingkungan yang terkendali dapat dilakukan dengan irigasi tetes,” sambungnya.
“Kami menggunakan tanah sebagai media tumbuh, yang mengurangi biaya produksi. Dalam hal varietas, pertama-tama kami menguji varietas blackberry dan raspberry yang diimpor dari Belanda untuk melihat bagaimana reaksi mereka terhadap lingkungan dan produksi. Pada akhirnya, varietas raspberry ‘Autumn Bliss’ dan varietas blackberry ‘Thornless Evergreen’ dan ‘Black Satin’ menunjukkan pertumbuhan yang sangat baik dan produksi yang tinggi,” beber Anjum.
Tonggak berikutnya untuk AlFahhad Farms adalah menghasilkan volume yang cukup untuk pasar lokal. Anjum mengatakan, “Secara keseluruhan, produksi dalam negeri, termasuk milik kami, belum mencukupi permintaan. Tetapi kami menargetkan pasar lokal di wilayah AlQassim dan berencana untuk meningkatkan produksi kami dalam waktu dekat,” tutupnya. (sr-berbagaisumber)
Foto : dok.hortidaily.