Buah Spesial Untuk Sahur dan Berbuka

Buah Spesial Untuk Sahur dan Berbuka
Istimewa.
Spread the love

PODZOLIK.COM-Bulan puasa telah tiba, pola makan tentu akan berubah. Selama berpuasa pencernaan akan dipaksa beristirahat selama lebih dari 12 jam. Meski demikian, bukan berarti berpuasa membuat tubuh kekurangan asupan gizi. Pasalnya, dengan mimilih asupan yang tepat, kita bisa tetap kecukupan nutrisi sepanjang hari.

Seperti pernah dituturkan Hardinsyah, pakar Gizi dari IPB, pilihan asupan tepat bisa dimulai saat sahur. Menurutnya, asupan berupa karbohidrat dan lemak sebaiknya dikurangi saat sahur. Sebaliknya, pilihlah makanan yang kaya serat dan lambat cerna.

Lain sahur, lain pula berbuka. Menurut Ali Khomsan yang juga pakar gizi dari IPB, kala berbuka pilihlah jenis buah yang rasanya manis. “Buah manis pertanda banyak mengandung glukosa dan fruktosa. Keduannya mudah digunakan tubuh mengembalikan stamina,” cetusnya.

Hardinsyah menambahkan, buah bertektur lembut juga bisa juga jadi pilihan saat berbuka. Sebab,  “Organ pencernaan jelang berbuka bekerja minimal. Perlu dijaga untuk kerja lagi secara perlahan. Buah bertektur lembut cocok dikonsumsi,” imbuhnya.

Berikut ragam buah berdasar pendapat Hardinsyah dan Ali khomsan.

1. Buah Untuk Sahur

Pisang

Kandungan kalori dan kadar gula yang tinggi pada pisang, dapat berperan sebagai cadangan energi  tahan lama. Jadi, pisang sangat kayak disantap ketika sahur. Nilai kalori dan gulanya per 100gr, masing-masing 68—146 kalori, dan 12,23 g. Pisang juga kaya vitamin A, B1, B2 dan C yang dapat membantu mengurangi asam lambung dan menjaga keseimbangan air dalam tubuh.

Alpukat

Persea gratissima Gaerin atau alpukat, kaya energi. Dalam 100g, nilainya mencapai 160 kcal, tak heran alpukat dianjurkan dimakan saat sahur. Seratnya yang berkadar 6,7g, mampu memenuhi 18% kebutuhan serat per hari. Serat berfungsi mencegah sembelit. Selain itu, 14,66 g  kandungan lemak Alpukat, adalah lemak tak jenuh tunggal dan bebas sodium. Zat ini berguna mengurangi kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik, sehingga dapat mencegah jantung koroner dan stroke.

Apel

Kandungan energi dan gula dalam 100 gr apel, cukup mumpuni. Masing—masing kadarnya mencapai 50 kalori dan 10,39 g. Keduanya dapat menjadi cadangan energi dan stamina selagi berpuasa. Memakannya saat sahur adalah pilihan yang tepat.

2. Buah Untuk Berbuka

Pepaya

Carica papaya L alias pepaya, memiliki tektur daging lembut, menjadikannya sangat mudah dicerna. Rasanya yang manis berguna mengembalikan stamina dengan cepat. Kandungan Vitaman A dan C-nya, juga membantu memecah serat makanan di pencernaan dan memperlancar saluran cerna. Mengkonsumsi pepaya saat berbuka menjadikan proses buang air besar berjalan lebih normal.

Kurma

Kurma menjadi pilihan Rasullulah SAW untuk mengawali berbuka. Kandungan gula dan energi kurma mencapai 87%. Sekitar 55% gula dalam kurma berbentuk glukosa dan 45% lagi fruktosa. Glukosa kurma yang disantap saat berbuka, dengan cepat akan berubah menjadi fructose, lalu diserap pencernaan untuk menghasilkan energi. Jaringan sel otak, saraf, darah merah dan tulang belakang, sangat membutuhkan pasokan energi tinggi.

Semangka

Semangka kaya elektrolit dan kadar air tinggi. Mengonsumsi semangka kala berbuka dapat menghilangkan dahaga dengan seketika. Semangka juga sumber VitaminA, yang berfungsi anti-oksidan alami. (sr)

Bagikan